Beranda | Artikel
Akan Dicintai Allah Jika Dua Sifat Ini Dimiliki
Minggu, 23 April 2017

Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah berkata pada Al-Asyah bin ‘Abdul Qois, “Dalam dirimu terdapat dua sifat yang Allah suka yaitu al-hilm (tidak cepat marah) dan al-anaah (tidak tergesa-gesa).” (HR. Muslim, no. 20)

 

Beberapa faedah dari hadits di atas:

  • Boleh memuji seseorang di hadapannya selama tidak membuat orang tersebut terperdaya dengan pujian. Boleh juga karena alasan ingin memberi contoh pada yang lain.
  • Sifat hilm (tidak cepat marah) adalah sifat yang terpuji.
  • Sifat al-anaah (tidak tergesa-gesa) pada sesuatu juga patut dimiliki.
  • Allah memililiki sifat cinta. Sesuatu yang Allah cintai berarti sifat terpuji.

 

Referensi:

Arba’una Haditsan, Kullu Haditsin fii Khaslatain. Cetakan kedua, tahun 1421 H. Prof. Dr. Shalih bin Ghanim As-Sadlan. Penerbit Dar Balansia.

@ Batik Air to Jakarta – Ambon, malam 27 Rajab 1438 H

Oleh: Muhammad Abduh Tuasikal

Follow Us : Facebook Muhammad Abduh Tuasikal (bisa ikuti kajian LIVE via Facebook)

Fans Page Facebook Rumasyho | Twitter @RumayshoCom | Instagram @RumayshoCom | Channel Telegram @RumayshoCom | Channel Telegram @TanyaRumayshoCom | Channel Youtube Rumaysho TV

Biar membuka Rumaysho.Com mudah, downloadlah aplikasi Rumaysho.Com lewat Play Store di sini.


Artikel asli: https://rumaysho.com/15645-akan-dicintai-allah-jika-dua-sifat-ini-dimiliki.html